Cara Menghapus Ruang Kedua/Second Space di HP Xiaomi

Fitur Second Space merupakan fitur unggulan pada perangkat Xiaomi, dengan adanya fitur ini tentu bisa memudahkan kita untuk mengelola 2 aplikasi dalam satu ponsel maupun menyembunyikan file-file tertentu untuk melindungi privasi.

Namun dibalik keunggulannya ada beberapa kelemahan yang didapat salah satunya banyak memori penyimpanan yang digunakan bila mengaktifkan ruang kedua
Ruang Kedua Xiaomi


Nah, jika kamu sudah mengaktifkan fitur ini dan ingin menghapusnya agar ruang penyimpanan tidak penuh. Simak cara berikut ini!

Cara Menghapus Ruang Kedua(Second Space) di HP Xiaomi

1. Buka menu pengaturan dan pilih Ruang Kedua atau Second Space
2. Klik icon tempat sampah dipojok kanan atas, nanti akan diminta memasukkan password dari Mi Account, setelah itu klik OK. 




3. Tunggu prosesnya beberapa detik, ruang kedua di Xiaomi pun akan terhapus.


Nah, itulah cara menghapus ruang kedua di HP Xiaomi, semoga bermanfaat ya! Baca juga artikel tentang 5 Cara Mengatasi Penyimpanan Internal Cepat Penuh

Cara Menghilangkan Tulisan Pada Judul Sorotan/Highlight Instagram



Fitur Highlight di Instagram memungkinkan penggunanya untuk membagikan insta story. Story yang ditambahkan di sorotan pun dapat dilihat tanpa batasan waktu. Jika ingin menambahkan Highlight tentunya terdapat judul yang bisa diisi sesuai keinginan, namun jika tak ingin memberikan judul, ada cara khusus yang bisa kita lakukan untuk membuat judul sorotan menjadi kosong.

Jadi, buat kamu pengguna Instagram yang ingin menghapus tulisan/teks pada judul sorotan, simaklah tutorial cara menghilangkan teks di Highlight IG, baca langkah-langkah berikut ini! 

Cara Menghapus/Menghilangkan Tulisan Judul di Highlight Instagram

1. Kunjungi situs web emptycharacter.com
2. Scroll layar ke halaman bawah untuk menyalin teks kosong.
3. Klik tombol 'Copy to clipboard' otomatis teks kosong akan tersalin
4. Login ke Instagram. Ubahlah judul highlight dengan cara menahan menu sorotan beberapa detik lalu pilih 'Edit Highlight' dan tempelkan/paste teks kosong tadi ke dalam judul sorotan IG

5. Lalukan tahapan ini secara berulang jika ada lebih dari satu sorotan/highlight. Jika sudah selesai menambahkan teks kosong simpanlah dengan menekan tombol 'Done'
Selesai! Kini highlight di Instagram tak akan menampilkan tulisan lagi karena judul sorotan sudah digantikan dengan whitespace character atau teks kosong.
Semoga bermanfaat! jangan lupa bagikan informasi ini agar temanmu tahu tentang trik atau cara ini ya!

Baca Juga : Nonton Video Bisa Dapat Uang? Cek Aplikasinya disini

Cara Mengaktifkan Link Sharing di Google Drive untuk Berbagi File

Google Drive merupakan layanan penyimpanan secara online oleh perusahaan Google. Dengan Google Drive setiap pengguna dapat dengan mudahnya berbagi file dan juga menyimpan file atau dokumen-dokumen penting.

Untuk membagikan file di Google Drive kita terlebih dahulu harus mengaktifkan pilihan 'Link Sharing' atau Berbagi Link. Nah,untuk kamu yang bingung bagaimana caranya maka kamu wajib membaca informasi ini. Di artikel ini akan dibahas mengenai cara mengaktifkan link sharing Google Drive via HP Android ataupun PC.

Cara Mengaktifkan Link Sharing di Google Drive untuk Berbagi File

Via HP Android
1. Buka aplikasi Drive di handphone.
2. Pilih File/Folder yang ingin dibagikan, tap icon titik tiga dan klik 'Link Sharing off' untuk mengaktifkannya.




3. Setelah Link Sharing/Berbagi Link aktif, otomatis link dari folder/file di Google Drive akan tersalin.

Via Komputer/Laptop
1. Kunjungi https://drive.google.com.
2. Login menggunakan Akun Google.
3. Klik pada File/Folder yang ingin dibagikan, lalu klik pada icon yang diberi tanda panah.

4. Setelah berbagi link aktif akan muncul link dari folder ataupun file. Pastikan kamu memilih option/pilihan 'Anyone with the link'agar siapapun dapat mengakses link yang dibagikan, dan untuk menyalinnya klik 'Copy Link'

Nah itu dia cara membagikan file di Google Drive. Ternyata caranya sangat mudah untuk dilakukan kan? Semoga bermanfaat!

Cara Menghapus Rekening Utama di AdSense yang Gagal Verifikasi

Rekening di AdSense yang gagal verifikasi  bisa disebabkan karena ada kesalahan saat memasukkan nama, salah memasukkan nomor rekening atau hal lainnya.
Jika rekening utama atau primary gagal melakukan verifikasi, maka kita harus menambahkan ulang rekening.
Jika kita menekan tombol "Fix", tidak ada option/pilihan untuk menghapusnya.
Dan saat menambahkan rekening yang sama dengan menekan "Add Payment Method" rekening Bank masih menampilkan pesan "Deposit Failed" yang berarti gagal, dan rekening Bank tak bisa ditambahkan ulang.

Biasanya jika kita menambahkan rekening lain, maka rekening yang gagal verifikasi dapat dihapus. Tentu cara ini sedikit rumit karena harus memasukkan rekening bank lain agar dapat menghapus rekening sebelumnya. Namun ada satu cara simple yang bisa kamu lakukan tanpa menambah rekening lain. Dengan cara satu ini kamu dapat langsung menghapus rekening yang gagal verifikasi dan bisa menambahkan ulang rekening tersebut.

Cara Menghapus Rekening Utama di AdSense

1. Kunjungi Google Pay dengan mengakses link pay.google.com lalu login menggunakan Akun Google yang terhubung dengan AdSense.

2. Klik menu "Payment Methods"

3. Hapus Rekening yang mengalami gagal verifikasi, dengan cara klik "Remove" untuk menghapus rekening Bank.

4. Selanjutnya login ke Google AdSense, maka akan muncul tampilan seperti ini yang berarti kamu bisa menambahkan ulang rekening.


5. Beri Nama Lengkap, Bank, dan Nomor Rekening, pastikan beri tanda ceklis untuk menjadikan rekening sebagai metode pembayaran utama. Jika semuanya sudah selesai diisi klik Save.

Jadi dengan cara diatas kamu tidak perlu menambahkan nomor rekening lain untuk menghapus rekening yang gagal verifikasi. Dengan cara ini kamu hanya perlu login ke Google Payments Centre untuk menghapus rekening selanjutnya tambahkan ulang rekening di Google AdSense agar rekening dapat diverifikasi kembali.

Semoga informasi ini bermanfaat!

Cara Mengubah Trending Topik Twitter ke Berbagai Negara

Twitter merupakan platform jejaring sosial dimana penggunanya dapat membagikan kata-kata menarik maupun gambar atau yang biasa disebut Tweet. Di Twitter pengguna juga dapat melihat hal apa yang sedang trending di dunia maya, dan Trending topik ini berbeda-beda disetiap negara.

cara-mengubah-trending-topik-twitter-ke-negara-lain

Secara otomatis Twitter akan menampilkan konten yang sedang trending dimana lokasi kita berada.  Namun, kita bisa mengubah trending topik ke negara lain untuk melihat apa yang sedang trending di negara yang dipilih.

Jika kamu ingin tahu cara mengubah trending topik Twitter, maka simaklah cara berikut ini!

Cara Mengubah Trending Topik Twitter ke Negara Lain

1. Untuk mengubah atau mengganti trending topik Twitter ke negara lain, klik icon gear dan dibagian Location, hilangkan tanda ceklis lalu klik Explore Locations.



2. Cari negara mana yang ingin dipilih dalam kolom pencarian.

3. Setelah itu, kamu pun dapat melihat konten trending di negara yang dipilih. 

Nah, mudah kan caranya? Dengan mengganti/ mengubah trending topik Twitter ke negara lain kita dapat mengetahui apa hal trending yang sedang ramai diperbincangkan.

Jika lain waktu kamu ingin kembali melihat trending topik di Indonesia, beri saja ceklis pada 'Show Content in this Location ' maka trending topik akan muncul sesuai lokasi kamu saat ini.

Baca Juga :

Cara Membuka File PPTM di HP Android dan Komputer(PC)

Microsoft PowerPoint merupakan program komputer yang biasa digunakan untuk keperluan presentasi bisnis, pemasaran, tugas kuliah atau keperluan lainnya. PowerPoint memiliki beberapa format file, diantanya .ppt , .pptx , .pptm.

Mungkin kamu belum mengetahui lebih lanjut apa itu file PPTM dan tak tahu cara membukanya.  Jadi, jika kamu mendapat kiriman file presentasi dari teman tetapi bingung bagaimana cara membuka file PPTM , kamu akan menemukan caranya disini! Caranya pun mudah untuk dilakukan,karena tidak memerlukan aplikasi tambahan, kamu hanya perlu membuka situs online file viewer di HP atau PC.

Tapi sebelum mengetahui cara membuka filenya, ketahui terlebih dahulu penjelasan lengkapnya mulai dari pengertian file PPTM, apa perbedaannya dan bagaimana cara membuka file PPTM di HP Android/PC. Simak penjelasan lengkapnya melalui artikel berikut ini!

Daftar Isi
  1. Apa Itu File PPTM?
  2. Apa Perbedaan Antara file PPTX dan PPTM?
  3. Bagaimana Cara Membuka File PPTM di HP dan Komputer?

Apa Itu file PPTM?


File dengan format PPTM adalah file presentasi yang dapat menjalankan macro, file PPTM menggunakan ZIP dan XML untuk mengompres dan mengatur data menjadi satu file.
Terdiri dari slide yang menampung teks, file media seperti gambar, video, dan macro yang disematkan. Umumnya digunakan untuk menyimpan materi presentasi bisnis atau pemasaran yang didalamnya terdapat banyak media yang tersimpan. 

Yang dimaksud dengan Macro yakni sebuah perintah berbentuk script yang di tulis dalam bahasa pemrograman Visual Basic for Appplications(VBA) yang pada umumnya  untuk mengotomatisasi suatu fungsi guna mempermudah pengguna untuk menampilkan berbagai jenis konten yang dapat berjalan otomatis, misalnya membuka perintah tertentu secara otomatis.

Apa Perbedaan Antara file PPTX dan PPTM?


File PPTM dapat menjalankan macro, sedangkan file PPTX(biarpun file PPTX tersebut mengandung macro)PowerPoint tidak akan mengizinkan pengguna untuk menjalankannya. 

Jadi, perbedaan keduanya yakni file PPTM dapat menjalankan makro yang disematkan, sementara file .PPTX tidak dapat dijalankan.

Cara Membuka File PPTM di HP dan Komputer


1. Untuk membuka File PPTM melalui HP Android maupun PC, kunjungi situs GroupDocs, atau klik link ini

2. Klik pada layar yang bertuliskan "Drop or upload your file" kemudian pilih file PPTM dari penyimpanan handphone/komputer.

3. Setelah proses selesai,kamu bisa melihat file yang berformat PPTM tadi.Untuk menyimpannya, klik icon garis tiga dan pilih Download. Disana ada tiga pilihan,kamu bisa menyimpannya ke format original(pptm),format PDF atau gambar.


Info penting lainnya yang perlu kamu tahu
Jika kamu ingin membagikan file presentasi pada kerabat atau teman yang menggunakan PowerPoint versi lama, sebaiknya simpan slide dalam format .ppt. Sebab PowerPoint versi lama ( PowerPoint 2003 atau versi lama sebelumnya tidak bisa mengakses atau membuka file PPTX dan PPTM.

Jika PowerPoint yang digunakan versi 2007 atau yang lebih terbaru, simpanlah file ke dalam format .pptx, atau simpan kedalam format .pptm jika menggunakam macros didalam presentasi.

Penjelasan ringkasnya seperti ini :
 – PPT (Ekstensi file default, untuk PowerPoint 2003 dan versi sebelumnya)
– PPTX  (Format file default berbasis XML, untuk PowerPoint 2007 dan versi selanjutnya).
– PPTM (PPT + Macros, untuk PowerPoknt 2007 atau versi lebih tebaru)

Nah itu dia penjelasan mengenai file PPTM, perbedaanya serta cara membuka file berformat PPTM di HP Android dan PC. Semoga penjelasan diatas dapat bermanfaat! 

Cara Mengetahui Nomor User ID atau ID Pengguna Twitter

Twitter User ID merupakan nomor unik yang dimiliki setiap pengguna yang bergabung di Twitter. Masing-masing pengguna memiliki nomor ID yang berbeda-beda. 

Untuk mengetahui User ID Twitter kita bisa menggunakan situs gettwitterid.com. Dimana dengan situs ini, kita hanya perlu memasukkan username Twitter dan setelah dikonversi nomor User ID pun akan muncul. Untuk lebih jelasnya, perhatikan cara berikut ini yang disertai dengan gambar.

Cara Mengetahui Nomor User ID Twitter

1. Kunjungi gettwitterid.com untuk mengetahui user ID Twitter

2. Masukkan username Twitter di kolom, dan klik GET USER ID 
cara-mengetahui-nomor-user-id-atau-id-pengguna-twitter

3. Setelah itu akan muncul profil twitter lengkap dengan USER IDnya.

Caranya mudah sekali, kan?
Itulah tutorial singkat tentang cara mendapatkan nomor User ID Twitter.
Semoga bermanfaat!

Cara Cepat Memindahkan Nomor Kontak ke HP Baru

Saat mempunyai ponsel baru tentu banyak orang yang ingin langsung memindahkan kontak lama ke HP yang baru, tetapi terkadang ada saja yang mengetik nomor secara manual untuk menyimpannya, tentu hal itu akan memakan waktu.

Namun, ada cara mudah dan cepat untuk memindahkan kontak ke HP baru tanpa aplikasi tambahan, yakni dengan mengekspor file kontak ke dalam format vcf (vCard format). Untuk selengkapnya simak cara berikut ini!

Cara Cepat Memindahkan Kontak ke HP Baru

1. Buka Kontak, klik menu sebelah kanan untuk masuk ke pengaturan, lalu klik Impor/Ekspor Kontak.

2. Klik Ekspor ke penyimpanan, dan
file kontak akan tersimpan di penyimpanan internal.

3. Buka File Manager,cari file dengan format vcf. Untuk menemukan file dengan cepat, cari vcf dikolom pencarian. Kemudian kirim file kontak ke HP baru melalui bluetooth.

cara-mengirim-kontak-ke-hp-baru

4. Setelah file kontak diterima di HP Baru, buka file tersebut.

5. Jika ada muncul layar seperti ini, pilih perangkat saja, maka nomor kontak akan diimpor dan langsung tersimpan ke dalam HP yang baru.
cara-cepat-memindahkam-nomor-dari-hp-lama-ke-hp-baru

Jadi dengan cara ini kamu tak perlu satu per satu memasukkan nomor melalui dialpad.

Itulah hal yang bisa kamu lakukan untuk memindahkan kontak nomor ke HP yang baru. Semoga bermanfaat!

Cara Menghapus Banyak Pesan Sekaligus di WhatsApp

WhatsApp merupakan aplikasi perpesanan yang banyak digunakan orang, dan dengan adanya WhatsApp bisa memudahkan kita untuk tetap terhubung dengan keluarga atau teman.

Mungkin kamu salah satunya yang sering menggunakan aplikasi WhatsApp ini, jika begitu tentu banyak pesan/obrolan yang ada pada WhatsApp milikmu. Jika kamu ingin menghapus banyak pesan sekaligus, ada cara khusus yang perlu kamu lakukan.
Yuk simak informasi dibawah ini agar mengetahui cara menghapus semua pesan WA(WhatsApp) dengan sekali klik saja.

Cara Menghapus Banyak Pesan Sekaligus Di WA dengan Sekali Klik

1. Buka aplikasi WhatsApp, pilih obrolan yang ingin dihapus dan klik icon titik tiga


2. Pilih Lainnya, kemudian klik Bersihkan Chat
cara-menghapus-banyak-pesan-di-wa

3. Selanjutnya akan muncul tampilan seperti ini, klik bersihkan pesan untuk menghapusnya.

Mudah sekali kan caranya? Dengan cara diatas maka semua pesan akan dihapus. Kamu tak perlu lagi menghapus satu per satu pesan yang ingin dihapus.
Tentu dengan adanya fitur menghapus/membersihkan chat ini bisa memudahkan dan mempercepat dalam proses penghapusan obrolan atau pesan.

Demikianlah tutorial singkat mengenai cara menghapus banyak pesan sekaligus di WhatsApp. Semoga bermanfaat!

Baca Juga :
Wajib Tahu! Inilah Fitur WhatsApp yang Jarang Diketahui
Cara Copy atau Menyalin Info di WhatsApp

Cara Menyalin Link Aplikasi dan Game di Play Store

Membagikan link aplikasi atau game dari Play Store tentunya akan memudahkan orang lain dalam menemukan aplikasi atau games dengan sekali klik saja. 

Namun, jika kamu tak tahu bagaimana cara mendapat link sebuah game atau aplikasi dari Play Store, maka perhatikan cara dibawah ini!

Cara Menyalin Link Aplikasi dan Game di Play Store

1. Buka Play Store dan cari games atau aplikasi di kolom pencarian
cara-mendapatkan-link-game-atau-aplikasi-play-store

2. Kemudian klik icon titik tiga dan pilih Bagikan(Share)

3. Untuk menyalin link, klik Salin ke papan klip(Copy to Clipboard), maka kamu akan mendapat linknya.
cara-copy-atau-menyalin-link-aplikasi-dan-game-di-play-store

Ini contoh link yang tersalin di clipboard 

Nah, bagaimana? Ternyata mudah kan cara menyalin link game atau aplikasi di Google Play Store

Itulah tutorial mengenai cara copy atau menyalin link games dan aplikasi di Play Store. Semoga bermanfaat!

Cara Copy atau Menyalin Info di WhatsApp Android

Info WhatsApp memungkinkan pengguna menambahkan info apapun disana, misalnya mulai dari informasi pemilik nomor atau menampilkan info tertentu.

Dibagian bawah Info juga tertera nomor telepon. Jika kita tahan dan tekan, nomor WhatsApp dapat disalin, namun berbeda dengan Info di Whatsapp, apapun info yang tertera disana tak dapat disalin/copy.

Nah, tapi ada cara khusus yang bisa dilakukan agar Info WhatsApp dapat disalin. Yakni menggunakan aplikasi Universal Copy, aplikasi ini bisa menyalin teks yang ada dilayar handphone dan dapat digunakan pada aplikasi manapun, salah satunya WhatsApp.

Tutorial ini dibuat karena ada beberapa yang bingung untuk menyalin teks di Info WhatsApp. Penasaran bagaimana caranya? Simak info berikut ini!

Cara Menyalin Teks di Info WhatsApp dengan Universal Copy

1. Download dan Install aplikasi Universal Copy.
Download Universal Copy

2. Aktifkan aplikasi terlebih dahulu dengan cara klik tombol dibagian kanan  dan klik Open Settings.

cara-menyalin-teks-dari-aplikasi-android

3. Aktifkan aksebilitas untuk aplikasi Universal Copy.

4. Setelah itu menu aplikasi akan muncul di notification bar, klik layar tersebut untuk mulai menyalin teks.

4. Lalu aplikasi akan memindai teks yang ada di layar, untuk menyalin teks
klik dua kali atau tekan & tahan beberapa detik.
cara-menyalin-info-whatsapp-dengan-universal-copy

Untuk tahapan nomor 4, kamu bisa mengatur perintah atau cara menyalin teks
dengan mengakses menu Shortcuts. Ada dua pilihan, Double Tap(klik 2×) dan Long Press (tahan&tekan).

Itulah cara yang bisa kamu lakukan untuk menyalin Info di aplikasi WhatsApp. Semoga bermanfaat!

Terbaru! Cara Mengaktifkan Paket 1000 IM3 Ooredoo

Indosat Ooredoo sebagai penyedia jasa telekomunikasi dan jaringan telekomunikasi di Indonesia ini sudah berdiri cukup lama.

Indosat sering menghadirkan tarif paket internet yang murah, salah satunya Paket Yellow. Awalnya untuk registrasi paket ini hanya memerlukan pulsa Rp.1000 namun paket sudah mengalami kenaikan. Tarif Paket Yellow saat ini sebesar Rp.2500 saat artikel ini ditulis.

Tetapi, Indosat juga menghadirkan paket lainnya yang bernama Paket Serbu(Serba Seribu. Dengan paket ini, kamu bisa mengaktifkan paket Data Internet atau Nelpon Unlimited ke sesama pengguna. Ingin tahu cara mengaktifkan paketnya? Simak informasi berikut ini!

Cara Mengaktifkan Paket Seribu IM3 2020

1. Buka dialpad di handphone, dan tekan *123*1000#

paket-im3-1000

2. Untuk mengaktifkan paket, pilih Paket Serba SERIBU>Internet 500 MB Rp.1000/hari>lalu pilih Beli

3. Setelah itu, jika paket telah aktif kamu akan mendapat SMS bahwa registrasi paket telah berhasil.

Jika kamu melakukan registrasi paket ini kamu akan mendapat jumlah kuota sebesar 500 MB . Untuk mengecek sisa kuota, kamu bisa mengeceknya di *123*1000*1*3#


Baca Juga : Cara Mendapat Kuota Gratis IM3, Bisa Dapat 49,5 GB!

Cara Internetan Gratis Tanpa Kuota Dengan Free Basics

Free Basics memberikan layanan internet gratis untuk mengakses beberapa situs web tanpa pulsa. Tentunya dengan hadinya Free Basics ini memudahkan kita dalam mengakses beberapa layanan internet secara gratis.

Platform buatan Facebook ini juga tersedia dalam aplikasi android yang bisa diunduh di Google Play Store.

Lalu Bagaimana Cara Internetan Gratis dengan Free Basics?

1. Download aplikasi Free Basics.

2. Ada banyak layanan gratis dengan berbagai kategori yang bisa kamu akses tanpa pulsa.
cara-internet-gratis-di-hp-android

3. Jika ingin mencari layanan lainnya, klik icon titik tiga di sebah kanan dan pilih Layanan Lainnya.
cara-internet-gratis-tanpa-kuota

Dengan Freebasic, kamu dapat mengakses  facebook dan beberapa situs web secara gratis. Ada situs dengan berbargai kategori, mulai dari situs web berita, lowongan pekerjaan, hiburan dan lainnya 

Kamu juga bisa mengakses layanan gratis melalui situs web http://0.freebasics.com.
Kunjungi situs tersebut saat tidak ada kuota tersisa dan tak bisa menginstall aplikasinya. 

Itulah informasi tentang cara internet gratis dengan free basics. Semoga bermanfaat!

Cara Mengetahui Source Code Aplikasi di Android

Bagi kamu yang ingin mengetahui source code yang ada pada aplikasi dengan tujuan sekedar menambah pengetahuan, maka 
kamu bisa mencoba aplikasi satu ini. 
Aplikasi yang bisa digunakan untuk mengetahui source code pada suatu aplikasi adalah Dexplorer. 

Kamu bisa mengunduh aplikasinya di Google Play Store atau langsung saja klik disini. Setelah terinstall, pilihlah aplikasi yang ingin kamu ketahui source codenya


Kamu dapat melihat source code xml, java, dan lainnya.

Aplikasi ini bisa dinstall di perangkat Android secara gratis. Kamu hanya bisa mengetahui source codenya dan tidak bisa mengeditnya. Karena fungsi utama aplikasi ini hanya untuk menampilkan source code saja.

Itulah cara yang bisa kamu lakukan untuk mengetahui source code aplikasi di android. Semoga bermanfaat!

Cara Menambahkan GIF di Aplikasi KineMaster

GIF (Graphics Interchange Format) merupakan format file gambar bergerak, dan saat ini sudah ada banyak situs penyedia GIF yang dapat kita temui, diantaranya giphy.com dan tenor.com.

GIF sering digunakan untuk berbagai keperluan, misalnya saja untuk keperluan editing video. Namun pada beberapa aplikasi edit video seperti KineMaster, format GIF tidak support yang menyebabkan format gambar tidak bergerak.

Maka dari itu, untuk menambahkan GIF di aplikasi KineMaster, kamu harus mengubah format file terlebih dahulu, lebih jelasnya ikuti cara berikut ini

Cara Menambahkan GIF di Aplikasi KineMaster

1. Download aplikasi GIF to Video 

2. Buka aplikasinya, lalu pilih GIF yang ingin dikonversi ke video. 
cara-memasukkan-menambahkan-gif-di-kinemaster

3. Setelah tersimpan, kamu bisa menemukan filenya di folder Gif2Video. 
4. Jika file GIF sudah diconvert atau diubah menjadi format MP4, maka saat dimasukkan ke dalam aplikasi, format video akan support dan dapat berjalan di KineMaster.

Nah, itu dia cara menambahkan GIF di aplikasi Kinemaster, mudah kan? 
Semoga bermanfaat!